Selasa, 09 Oktober 2007

HUMOR




Yuko San
Seorang yang berasal dari mesir mengunjungi temannya yang berasal dari Jepang di sebuah rumah sakit.Ketika itu temannya sedang terlelap dengan memakai napas bantuan oksigen di hidungnya.Orang mesir itu duduk di sampingnya sambil berkata :”Tahanlah!”
Orang Jepang menjawabnya : “Yuko san.”
Orang Mesir berkata:”Tenang saja,kami akan menjaga Yuko San,tetapi kamu tetap sabar!”
Orang Jepang itu tetap berkata”Yuko san”,sampai akhirnya dia mati.
Di upacara kematiannya orang Mesir berkata pada temannya yang bisa berbahasa Jepang:”Orang itu meninggla dalam keadaan mengkhawatirkan anaknya yang bernam Yuko San.”
Temannya menjawab:”Itu bukan anaknya!Tapi ia menyuruhmu meluruskan selang oksigennya!”


Ikut Serta
Seorang guru berkata pada murid-muridnya:”Yang merasa bodoh di antara kalian,silahkan berdiri.”
Mendengar hal itu,salah satu orang muridnya berdiri. Guru itu lalu menanyainya :”Apakah kamu bodoh?”
Muridnya menjawab:”Bukan!Aku tidak bodoh.Tapi kurang sopan kalo membiarkan Bapak berdiri sendiri.”
Bertanya



Tanya Kenapa?
Polisi : Mengapa kamu masih menerobos,apa kamu tidak melihat lampu sudah menyala merah?
Pengandara : Ya!Saya lihat.
Polisi : Mengapa tidak berhenti???
Pengendara : Karena saya tidak melihat kalo ada Bapak.


Windows
Guru : Apa yang seharusnya kita lakukan jika panas komputer meninggi?
Murid : Buka windows,pak!


Dia Telah Tidur
Terdakwa : Aku bersumpah!aku bebas dari segala tuduhan itu,pak!
Hakim : Tapi pemilik rumah bersikeras,bahwa dia telah melihatmu ketika sedang mencuri di rumahnya
Terdakwa : Bohong ,Pak!Ketika saya masuk ke rumahnya,dia sedang tidur bersama istrinya


Pintar
Anak : Ayah,aku adalah satu-satunya anak yang menjawab pertanyaan Pak Guru
Ayah : Pertanyaannya apa???
Anak : Siapa di sini yang tidak mengerjakan PR?



Anjing
Istri : Mahmud,sepertinya ada suara pencuri
Suami :Syukurlah,aku tidur di sebelah dinding.Posisimu yang lebih dekat dengan pintu.
Istri : Jadi,kamu mau dia membunuhku?
Suami : Tidak,sama sekali!Tapi,sebaiknya kamu batuk dengan suara keras,biar pencuri itu mengira kita punta seekor anjing galak

musik

Perjalanan Karir Linkin Park

Musik keras dengan gaya bernyanyi rock Chester Bennington dipadu suara rap Mike Shinoda,membuat Linkin Park semakin digemari di mana-mana.Mua tahu rahasia kesuksesan kelompok asal Los Angeles ini???Ikuti perjalanan mereka yuk…!

Linkin Park seperti tidak habisnya berkarya.Sukses album Pertama Hybrid Theory,diikuti album remix Reanimation,dan kini album Meteora.Pasti kamu juga tidak asing dengan lagu-lagu berirama keras,seperti Crawling dan In The End dari album Hybrid Theory,atau lagu Somewhere I Belong,Numb,dan Faint dari album Meteora.
Sejak merilis album pertam tahun 2000,sudah banyak prestasi yang diraih.Salh satunya adalah gelar artis rock dunia terbaik diajang World Music Awards 2002.Mempertahankan prestasi menjadi tantangan buat semua personel Linkin Park - Chester Bennington,Mike Sinoda (vokal),DJ Joseph Hahn(turntable),Rob Bourdon (drum),Brad Delson (gitar),dan Darren “Pheonix” Farrell(bas),untuk menghasilkan musik yang labih baik lagi.
Linkin Park = Lincoln Park
Sebelum Linki Park lahir pada 1996,Mike Shinoda dan Brad Delson membentuk band Xero.Personelnya selain Mike dan brad,adalah Mark Wakefield (vokal),Joseph Hahn( Turntable),Rob Bourdon (drum),dan Pheonix (bas).Di tengah perjalanan karir mereka,Mark keluar dan posisinya diganti oleh Chester Bennington,lewat sebuah audisi.Nama grup ini diganti menjadi Hybrid Theory.
Kebiasaan Chester berjalan-jalan sore di Lincoln Park (sebuah taman di New York,Amerika)membuat mereka tertarik untuk mengganti lagi nama band .Tetapi bukan Lincoln Park karena Lincoln adalah nama mantan presiden AS.Akhirnya nama itu dipelesatkan menjadi Linkin Park dan Hybrid Theory dipilih untuk judul album pertama.
Seperti band lain,Linkin Park harus bersusah payah keluar-masuk perusahaan rekaman,menawarkan kaset demo lagu.Tidak sedikit yang menolak karena menganggap warna musiknya sangat keras dan tidak sesuai selera musik saat itu.
Mereka tidak menyerah sampai akhirnya diterima perusahaan rekaman Warner Bros.Pihak Warner tertarik dengan keunikan Linkin Park yang memadukan musik metal dengan rap dan techno lewat permainan Joseph Hahn

pengetahuan


Pesawat Terbang
Pesawat terbang ditemukan oleh kakak beradik Wilbur dan Orvile Wright.Mereka adalah anak ketiga dan keempat Bishop Milton Wright dan Susa
n Catharine Wright.Wilbur lahir di tanah pertanian dekat Millville,Indiana,pada 16 April 1867.Sementara Orville lahir pada tahun 1871.Saat masih kecil,kedua orang tua mereka selalu mendukung mereka untuk mempelajari apa pun yang mereka suka selam hal itu berguna.’Kami sangat beruntung tumbuh di lingkungan yang selalu mendukung kami mengembangkan minat intelektual kami dan menyelidiki segala hal yang ingin kami ketahui,”begitu kata Orville tentang masa kanak-kanaknya.Di rumah mereka memiliki dua perpustakaan,pertama brisi buku-buku teologi milik ayah mereka dan kedua berisi berbagi macam buku yang boleh dibaca oleh semuanya.
Lalu muncul keinginan mereka untuk mengembangkan pesawat terbang.Keinginan itu datang setelah seekor kelelawr menabrak wajah Wilbur saat ia sedang main ice skating di dekat rumahnya sekitar tahun 1885-1886.Luka yang dialami Wilbur sebenarnya tidak terlalu serius.Namun setelah kecelakaan itu,ia jadi sering menyendiri dan melamun.Awalnya keluarga Wright menganggap Wilbur masih trauma,tetapi ternyata ia sedang memikirkan kendaraan yang dapat terbang seperti kelelawar yang menabraknya.
Kakak beradik itu mulai bereksperimen membuat pesawat terbang sejak tahun 1900 sampai tahun 1903.Awalnya eksperimen mereka sempat gagal.Nmaun mereka pantang menyerah,dan terus memperbaikinya hingga hasilnya sesuai yang mereka harapkan .Ini merupakan pesawat andalan yang menjadi cikal bakal pesawat yang ada sekarang ini.